Selasa, 26 Agustus 2014

DIRGAHAYU HUT KE-69 PROKLAMASI RI

HUT KE-69 PROKLAMASI KEMERDEKAAN REPUBLIK INDONESI

Dengan Semangat Proklamasi 17 Agustus 1945, Kita Dukung Suksesi Kepemimpinan Nasional Hasil Pemilu 2014 Demi Kelanjutan Pembangunan Indonesia Yang makin Maju Dan Sejahtera


Pada hari Sabtu 16 Agustus 2014, Warga RT.01 RW.XIII Kelurahan Medokan Ayu Kec. Rungkut Surabaya, mengadakan malam tirakatan untuk memperingati HUT ke-69 Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia dengan acara sederhana. adapun susunan acaranya yaitu :
  1. Pembukaaan
  2. Pembacaan Tahlil dipimpin oleh Ust. Bpk. H. Shirot
  3. Sambutan Ketua RW.XIII oleh Bpk. Suhardi 
  4. Pembacaan Sambutan tertulis Walikota Surabaya
  5. Pembacaan Do'a Malam Tirakatan
  6. Pemotongan Tumpeng oleh Bpk. Mulyono selaku ketua RT.01
  7. Ramah tamah.
Berikut dokumentasi nya :

Sabtu, 03 Mei 2014

Agenda Semarak HUT ke-721 Kota SURABAYA

AGENDA SEMARAK HUT 721 KOTA SURABAYA

Pada Tanggal 31 Mei 2014 genap sudah kota Surabaya ber usia 721 tahun, untuk itu pemkot Surabaya mengadakan berbagai acara menarik yang dapat dinikmati sepanjang bulan Mei 2014 yaitu :

- FESTIVAL RUJAK ULEG (18 Mei 2014 di Sepanjang Jalan KEMBANG JEPUN).

- MAJAPAHIT TRAVEL FAIR.( 8-11 Mei 2014 di Grand City Convex Surabaya)

- TUR TEMATIK SHT “HOLIDAY SEASON”, Tur ini terbuka sejak Mei-Juni 2014, berangkat dari House of Sampoerna

- SURABAYA GREAT EXPO.( 28 Mei - 1 Juni 2014 di Grand City Surabaya)

- PARADE BUDAYA & PAWAI BUNGA ( 4 Mei 2014 ) Perayaan hari jadi Kota Surabaya ke-721 tahun ini, akan diawali dengan sebuah atraksi dalam balutan seni budaya dan rangkaian bunga sepanjang jalan protokol dari Tugu Pahlawan menuju Taman Surya Balai Kota Surabaya.

- SURABAYA SHOPPING FESTIVAL
Selama bulan Mei 2014, pusat-pusat perbelanjaan di Surabaya menggelar gebyar potongan harga hingga 70%. Jangan lewatkan kesempatan menarik ini.

- PASAR MALAM TJAP TOENDJOENGAN ( 2- 31 Mei 2014.)
tempat acara di East Coast Surabaya sepanjang bulan ini

- LATE NIGHT SHOPPING & BRANDED SALE ( 2-3 Mei 2014 ), pukul 22.00-24.00 wib. Promo yang sama dilanjutkan pada 28-31 Mei 2014.di Tunjungan Plaza I-IV.

- SURABAYA FASHION PARADE ( 1-4 Mei 2014 ). di Convention Centre TP 3 Surabaya.
Acara ini merupakan ajang fashion show tahunan untuk mengapresiasi karya para disainer Surabaya.

Senin, 10 Maret 2014

Iuran Bulanan & Dana Pembangunan



Nomor            : 83/MA/XIII/01/2014                                
Lampiran        :                                                                      
Sifat                : Keputusan Warga                                                  
Perihal            : Iuran Bulanan & Dana Pembangunan

                                                        
Dengan hormat,                                                       

Menindak lanjuti rapat warga RT.01 tanggal 23 Pebruari 2014 bahwa telah di sepakati beberapa keputusan antara lain yaitu :
1.      Iuran kampung per bulan sebesar Rp.10.000,- ( sepuluh ribu rupiah ) bagi penghuni rumah yang mempunyai warga KK tetap, KK pendatang, dan  pelaku usaha.
2.      Iuran kampung per bulan sebesar Rp.5.000,- ( lima ribu rupiah ) bagi penghuni KOS.
3.      Bagi Warga yang ingin membangun diharuskan membayar sumbangan pembangunan sebesar :
a.      Untuk Orang pribadi ukuran tanah 1 Kavling sebesar Rp. 1.000.000,- ( satu juta rupiah ).
b.      Untuk Orang pribadi ukuran tanah 0,5 Kavling sebesar Rp.500.000,- ( lima ratus ribu rupiah ).
c.       Untuk Pengembang ukuran tanah 1 Kavling sebesar Rp. 2.000.000,- ( dua juta rupiah ).
d.      Untuk Pengembang ukuran tanah 0,5 Kavling sebesar Rp. 1.000.000,- ( satu juta rupiah ).
4.      Untuk Warga/Pengembang diwajibkan merawat/memperbaiki Jalan dan saluran yang berada disekitar rumah / kavling.
5.      Akan di keluarkan tata tertib warga demi tercipta lingkungan yang aman, nyaman dan tenteram di lingkungan RT.01 RW.XIII .

Surat keputusan ini berlaku effektif mulai tanggal 01 Januari 2014.
Demikian surat Keputusan ini disampaikan, kami mengharap semua warga berpartisipasi melaksanakan keputusan tersebut. Atas perhatian dan kerjasamanya kami sampaikan banyak terimakasih.

Jumat, 09 November 2012

HARI PAHLAWAN 2012

HARI PAHLAWAN 2012

Untuk memperingati Hari Pahlawan tahun 2012, kami warga RT.01 RW.XIII Medayu Utara setiap rumah mengibarkan bendera Merah Putih satu tiang penuh dengan satu niat untuk memperingati jasa para Pahlawan yang telah mempertahankan kemerdekaan dari serangan sekutu.

Dengan semangat nasionalisme kami bertekat untuk membangun wilayah kami di lingkungan gang XVII RT.01 RW.XIII Medayu Utara Rungkut Surabaya




Adapun Agenda Kota Surabaya untuk memperingati Hari Pahlawan tgl 10 Nopember 2012 adalah :
  1. Simphony Untuk Bangsa mulai pukul 19.00 WIB di Taman Surya.
  2. Gerak Jalan Perjuangan Mojokerto-Surabaya, Start di Alun-alun Kabupaten Mojokerto pada pukul 15.30 WIB. Rute : Ajinomoto-Driyorejo-Gunungsari-Jl. Gajah Mada-Jl. Hayam Wuruk-Jl. Kutai- Jl. Diponegoro- Finish di Tugu Pahlawan.
  3. Pawai Sepeda Kuno dari Jl. Benteng, Mojokerto sampai ke Gedung Juang 45 Jl. Mayjen Sungkono, Surabaya.
  4. Parade Juang dimulai pukul 14.00 WIB di Tugu Pahlawan dengan rute : Tugu Pahlawan-Gemblongan-Siola-Gubernur Suryo-Jl. Yos Sudarso dan berakhir di Jl. Walikota Mustajab.



Sabtu, 15 September 2012

Halal bi halal Warga

HALAL BI HALAL WARGA RT.01 RW.XIII MEDAYU UTARA

Acara ini di selenggarakan pada Hari Minggu tgl 09 September 2012 bertempat di kediaman Bpk H. Nur Yasin Shirotolmustaqim. Acara ini di hadiri oleh Bapak & Ibu Warga RT.01 RW.XIII Medayu Utara dan juga di hadiri oleh para undangan dari Pengurus Rukun Warga ( RW ), RT 02, 03, 04, 05, 06 dan pengurus dari posyandu Karang Werdha.

Dalam acara ini juga di isi beberapa sambutan & tausiyah oleh Bpk. H. Shirot. Pada inti tausiyah Bpk. H. Shirot menyampaikan bahwa jika manusia lebih sering melalukan silahtuhrahim maka bisa memanjangkan umur & banyak rejeki.

Halal bi halal ini di hadiri kurang lebih 100 warga baik Bapak-bapak & Ibu-ibu yang mana biaya dari acara ini murni swadaya warga RT.01 dan bantuan dari tuan rumah yaitu Bapak H. Shirot. Semoga amal serta bantuan semua pihak yang membantu menjadi amal yang Sholeh. Amin....


 Susunan acara pada halal bi halal tersebut yang di pandu oleh pembawa acara Ibu Ismiarsih yaitu :
  1. Pembukaan di isi dengan pembacaan Surat Yasin
  2. Sambutan Ketua RT.01 oleh Bapak Mulyono
  3. Sambutan Ketua RW.XIII oleh Bapak Suhadi
  4. Tausiyah Halal bi halal oleh Bapak H. Shirot
  5. Penutup & Do'a di pimpin oleh Bapak H. Abd. W. Zain
  6. Halal bi halal dengan berjabat tangan diiringi Sholawat Nabi
  7. Ramah Tamah
Berikut Foto-foto pada acara tersebut :










Rabu, 15 Agustus 2012

DIRGAHAYU HUT RI-67

DIRGAHAYU NEGRIKU KE 67

Tema Peringatan HUT Kemerdekaan RI ke-67 Tahun 2012 :

Dengan Semangat Proklamasi 17 Agustus 1945 Kita Bekerja Keras Untuk Kemajuan Bersama, Kita Tingkatkan Pemerataan Hasil-Hasil Pembangunan Untuk Keadilan Sosial Bagi Seluruh Rakyat Indonesia.


Pada Hari Kamis Tanggal 16 Agustus 2012 kami warga RT.01 RW.XIII Medayu Utara melaksanakan malam tasyakuran memperingati HUT Kemerdekaan RI ke-67

Berikut Dokumentsi pada acara tersebut :











Adapun pada acara tersebut di bacakan pidato Walikota Surabaya yang teks nya sebagai berikut :

SAMBUTAN PADA MALAM TASYAKURAN  PERINGATAN HUT KE-67 PROKLAMASI KEMERDEKAAN RI TAHUN 2012
TANGGAL 16 AGUSTUS 2012

Assalamu'alaikum Wr. Wb.
Yang saya hormati:
-     Segenap Warga Kota Surabaya yang saya cintai dan saya banggakan. 

Kita patut bersyukur, pada malam hari ini, di bulan suci Ramadhan yang penuh berkah,  kita  dapat  menghadiri acara  Malam  Tasyakuran Peringatan Hari UlangTahun Ke-67 Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia.  Pada kesempatan yang baik  ini,  saya  ingin menyampaikan ucapan Selamat  Menunaikan Ibadah Puasa, kepada  kaum muslimin dan muslimat  di seluruh Kota  Surabaya.  Semoga  Ibadah kita   
di Bulan Ramadhan tahun ini diterima oleh Allah SWT.

Dan esok hari tanggal 17 Agustus 2012, Insya Allah kita akan memperingati hari bersejarah yaitu Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia. Enam puluh tujuh tahun sudah perjalanan bangsa  ini  mengisi kemerdekaannya.  Menjelang peringatan detik-detik proklamasi kemerdekaan, adalah waktu yang tepat  bagi segenap  bangsa Indonesia  untuk  menundukkan hati dan pikiran,  mengucap syukur ke  hadirat  AllahSWT,  seraya  melakukan perenungan akan  apa  yang telah, sedang dan akan kita lakukan untuk  mengisi kemerdekaan ini.  Tentu saja  yang kita  harapkan bersama adalah semakin hari bangsa  Indonesia  menjadi bangsa  yang maju, sejahtera,  aman dan     bermartabat     sesuai     cita-cita     kemerdekaan     yang     tertuang pembukaan UUD 1945.

Sebagai warga  Kota  Surabaya,  kita  memiliki  tugas,  peran dan tanggungjawab yang sama,  khususnya  dalam membangun  dan memajukan kota  tercinta  ini  sesuai dengan kapasitas  masing-masing.  Apapun profesi kita,  semua  adalah bagian tak terpisahkan dari kota  ini,  yang saling melengkapi satu dengan  lainnya.  Untuk itu masing-masing hendaknya memiliki kesadaran dan tanggung jawab untuk melakukan kewajiban sosial dengan sebaik-baiknya.

Mari kita  wujudkan kecintaan kita  sebagai warga  Surabaya,  dengan turut membangun, menjaga dan memelihara Kota Surabaya ini, agar tetap kondusif, aman dan nyaman untuk dihuni dan disinggahi. Mari kita wujudkan kepedulian kita  dengan bekerja keras, tidak mengenal putus asa dan pantang menyerah, selalu menciptakan inovasi dan berkarya nyata bagi masyarakat dan Kota Surabaya.

Mengapa  hal ini  perlu  saya  tekankan kembali  ?  karena  Kota  Surabaya  ibarat magnet yang menarik ribuan orang dari daerah lain di seluruh nusantara dan bahkan manca negara untuk datang,  baik sekedar berbelanja, berwisata, menuntut ilmu, dan bahkan tidak sedikit yang menetap untuk mendapatkan penghidupan yang lebih baik. Kondisi ini telah membentuk masyarakat Kota Surabaya sebagai kota multikultur, kota yang penuh kebhinekaan. Keberagaman masyarakat  Surabaya  merupakan  sebuah anugerah dari Allah SWT yang perlu kita pelihara.

Keberagaman bukanlah sebuah ancaman, tetapi justru merupakan “kekuatan” yang dapat dijadikan landasan pembentukan sebuah kultur kebersamaan yang indah, harmonis dan saling memperkaya. Menjadi kewajiban bagi segenap warga kota untuk terus membangun kebersamaan, mengasah kemampuan, menghargai perbedaan dan memiliki toleransi terhadap sesama warga. 

Segenap warga Kota Surabaya yang saya banggakan, pada Malam Tasyakuran menyambut  peringatan detik-detik proklamasi kemerdekaan RI  yang berlimpah kebahagiaan ini,  dan InsyaAllah penuh barokah ini  karena  bersamaan dengan bulan suci Ramadhan, saya   mengajak segenap  warga  Kota  Surabaya   untuk  menyamakan pemahaman akan makna  mengisi kemerdekaan. Kita  harus   menyerap nilai-nilai kejuangan yang telah diteladankan oleh para pahlawan bangsa, untuk selanjutnya kita jadikan perjuangan mengisi kemerdekaan saat ini dan mendatang. 

Dari landasan nasionalisme  yang diimplementasikan dalam kehidupan yang penuh kebersamaan dan toleransi ini,  marilah kita  jadikan sebagai pengukuran atau penilaian kemajuan Kota Surabaya, kemajuan masyarakat satu kecamatan, kemajuan dari masyarakat satu kelurahan, kemajuan dari masyarakat satu RW bahkan kemajuan dari masyarakat satu RT. 

Pemerintah Kota  Surabaya  terus  bertekad dan berupaya  memajukan Kota Surabaya  dengan bekerja  keras  serta  memberikan pelayanan yang sebaik-baiknya kepada seluruh masyarakat Surabaya.

Saudara- Saudara yang saya cintai,
 
Marilah kita  jadikan peringatan Hari Ulang Tahun ke-67  Proklamasi Kemerdekaan negara  yang kita  cintai ini,  sebagai tekad untuk  menyelesaikan tugas pembangunan yang masih tersisa, seraya meningkatkan prestasi yang lebih baik lagi.

Akhirnya,   saya  sampaikan Selamat  merayakan Hari Ulang Tahun ke-67 Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia dan selamat melaksanakan ibadah puasa. Semoga  Tuhan Yang Maha  Kuasa  selalu memberikan bimbingan dan petunjuk-Nya kepada kita semua.

Dirgahayu Republik Indonesia Ke-67
Merdeka !!!
Wassalamu'alaikum Wr.Wb.

Surabaya, 16 Agustus 2012
Walikota Surabaya,


  Tri Rismaharini
 
 
 

Kamis, 22 Maret 2012

Wabah Serangga TOMCAT

Merebaknya Wabah Serangga Tomcat atau Kumbang Rove di Surabaya dan Jawa Timur

Direktur Jenderal Pengendalian Penyakit dan Penyehatan Lingkungan (PP dan PL), Prof. dr. Tjandra Yoga Aditama, SpP(K), MARS, DTM&H, DTCE menyampaikan beberapa informasi berkaitan dengan serangga Tomcat yang saat ini sedang hangat-hangatnya diperbincangkan di Surabaya.

Kata Prof. dr. Tjandra Yoga Aditama, Serangga Tomcat atau kumbang rove yang dimaksud biasa disebut semut semai atau semut kayap. Serangga ini digolongkan pada Ordo : Coleoptera (kelompok kumbang), Sub ordo : Rove Beetle (kelompok kumbang kecil), Famili : Staphylinidae, Genus : Paederus, Spesies : Paederus Littorarius. Lebih rinci disebutkan oleh Prof. dr. Tjandra Yoga Aditama, sebagai berikut :

PAEDERUS
- Morphologi:  
  • Panjang sekitar 1cm
    Badan berwarna oranye dengan bagian bawah abdomen dan kepala berwarna gelap. Memilik sepasang sayap namun tersembunyi.
  • Sepintas mirip semut
    Bila merasa terancam akan menaikkan bagian perut (abdomen) sehingga nampak seperti kalajengking.
- Penyebaran:
Ada 622 spesies yang menyebar di seluruh dunia. Spesies di Indonesia yang menyebabkan dermatitis adalah Paederus Peregrines. Pernah dilaporkan menimbulkan wabah dermatitis di Australia,Malaysia, Srilangka, Nigeria, Kenya, Iran, Afrika Tengah, Uganda, Argentina, Brazil, Perancis, Venezuela, Ecuador dan India

- Tempat yang disukai : Tempat yang lembab dan tanaman, seperti padi dan jagung dan merupakan salah satu predator wereng.

- Serangga ini merupakan kelompok serangga pertanian, sebagai Predator dari hama pertanian seperti wereng dan lain-lain. Tetapi dalam 3-4 tahun terakhir telah dilaporkan adanya gangguan kesehatan pada manusia berupa gatal-gatal yang didahului oleh gejala : panas/iritasi, bintik-bintik, gatal, berair dan menimbulkan bekas hitam pada kulit.

- Habitat lingkungan adalah berupa tambak liar dan ada sedikit semak-semak. sebenarnya serangga tersebut bersifat kosmopolitan, artinya berada dimana-mana dan suka daerah yang lembab, bisa di lantai tanah maupun lantai keramik juga bisa.

- Penyakit yang ditimbulkan pada manusia: Dermatitis Contact Irritant, akibat racun “paederin” (C25 H45O9) yang ada didalam badan,kecuali disayap. Dermatitis terjadi bila bersentuhan secara langsung dengan serangga ini, atau secara tidak langsung, misalkan melalui handuk, baju atau barang lain yang tercemar racun paederin.

- Gejala Klinis: Kulit yang terkena (biasanya daerah kulit yang terbuka) dalam waktu singkat akan terasa panas. Setelah 24-48 jam akan muncul gelembung pada kulit dengan sekitar badan berwarna merah yang menyerupai lesi akibat terkena air panas atau luka bakar. Pada kasus yang jarang tidak menimbulkan gejala kulit yang berarti dan perlu dipastikan bahwa tidak ada riwayat terkena bahan kimia atau luka bakar.Lesi pada mata menyebabkan Conjunctivitis dan disebut dengan Naerobi’s Eye.

- Pengobatan: Tatalaksana sebagaimana pengobatan dermatitis contact irritant. Jika ada yang menemukan serangga ini, jangan dipencet,agar racun tidak mengenai kulit dan masukkan ke plastik dengan hati-hati, terus buang ke tempat yang aman. Segera beri air mengalir dan sabun pada kulit yang bersentuhan dengan serangga ini serta pastikan serangga ini tidak ada lagi, untuk mencegah pertambahan lesi di kulit. Kemudian kompres kulit dengan cairan antiseptik dingin, bila sudah timbul lesi seperti luka bakar dan bila berlanjut maka sebaiknya berobat ke fasilitas kesehatan terdekat.

Prof. dr. Tjandra Yoga Aditama, lebih lanjut menambahkan, perkembangan Tomcat di Jawa Timur adalah sebagai berikut :
  • Pernah terjadi juga di Tulungagung tahun 2008, di areal perumahan yang di kelilingi oleh kebun tebu, dengan jumlah penderita sebanyak 260 orang.
  • Kemudian terjadi lagi pada tahun yang sama di Tulungagung di Kecamatan Besuki di daerah pedesaan, dengan habitat sekitarnya adalah terdapat tanaman padi dan jagung, dengan jumlah penderita sebanyak 60 orang.
  • Gejala berupa gatal-gatal yang didahului oleh gejala seperti : panas/iritasi, bintik-bintik, gatal, berair dan menimbulkan bekas hitam pada kulit.
  • Pada tahun 2009 di Kota Gresik terdapat di Rumah Susun dan terdapat penderita gatal sekitar 50 orang.
  • Kemudian terjadi lagi di Surabaya di Kenjeran pada tahun 2010, penderita sekitar 20 orang.
  • Pada tanggal 13 Maret 2012, dinfokan telah ada seorang penghuni Apartemen Eastcoast Pakuwon City mengalami gatal-gatal, luka dibagian wajahnya, tubuh dan lengan serta timbul rasa panas yang disebabkan oleh cairan beracun dari serangga Tomcat.
Berita berlanjut pada hari Sabtu tanggal 17 Maret 2011, dimana serangga Tomcat diketahui juga menyerang kawasan sekolah di Kenjeran dan beberapa lokasi di Wonorejo Surabaya, termasuk pangkalan taksi kota. Menurut Prof. dr. Tjandra Yoga Aditama, Upaya Penanggulangan yang dilakukan berdasarkan hasil investigasi yang dilakukan oleh tim Dinkes Prov Jawa Timur dan Dinkes Kota Surabaya pada hari Senin 19 Maret 2011 dengan hasil sebagai berikut :

Sementara itu, Dinas Kesehatan Kota Surabaya telah melakukan sosialisasi kepada masyarakat melalui media massa, sosialisasi kepada petugas puskesmas se-Kota Surabaya melalui surat edaran, dan melakukan pembasmian serangga Paederus yang mengganggu masyarakat terutama dilokasi pemukiman dimana penderita berdomisili bekerja sama dengan Dinas Pertanian Kota Surabaya, melakukan penyemprotan di Beberapa lokasi yang diperlukan.

Pesan Prof. dr. Tjandra Yoga Aditama  untuk masyarakat dalam menyikapi wabah serangga Tomcat :
  1. Jika ada yang menemukan serangga ini, jangan dipencet,agar racun tidak mengenai kulit dan masukkan ke plastik dengan hati-hati, terus buang ke tempat yang aman.
  2. Hindari terkena kumbang ini pada kulit terbuka.
  3. Usahakan pintu tertutup dan bila ada jendela diberi kasa nyamuk untuk mencegah kumbang ini masuk.
  4. Tidur dengan menggunakan kelambu jika memang di daerah anda sedang banyak masalah ini.
  5. Bila serangga banyak sekali maka dapat juga lampu diberi jaring pelindung untuk mencegah kumbang jatuh ke manusia.
  6. Jangan menggosok kulit dan  mata bila kumbang ini terkena kulit kita.
  7. Bila kumbang ini berada di kulit kita, singkirkan dengan hati-hati, dengan meniup atau menggunakan kertas untuk mengambil kumbang dengan hati-hati.
  8. Lakukan inspeksi ke dinding dan langit-langit dekat lampu sebelum tidur. Bila menemui, segera dimatikan dengan menyemprotkan racun serangga. Singkirkan dengan tanpa menyentuhnya.
  9. Segera beri air mengalir dan sabun pada kulit yang  bersentuhan dengan serangga ini.
  10. Bersihkan lingkungan rumah, terutama tanaman yang tidak terawat yang ada di sekitar rumah yang bisa menjadi tempat kumbang Paederus.
Demikian disampaikan Prof. dr. Tjandra Yoga Aditama tentang Wabah Serangga Tomcat atau Kumbang Rove yang merebak di Surabaya dan Jawa Timur.
(sumber : http://www.pppl.depkes.go.id/ )